Studi Tiru SLBN 1 Kota Bima dan SLB Mutmainnah Soromandi

SLB Negeri 1 Sumbawa yang ditunjuk sebagai tempat Study Tiru untuk SLB – SLB di Pulau Sumbawa, hari ini memasuki minggu kedua. Pada minggu lalu (Senin – Selasa, 24-25/10/2022), SLB Negeri 1 Sumbawa mendapat kunjungan dari SLB Dharma Wanita Kab. Bima, dan SLB Baiturrahman Kota Bima, hari ini SLB Negeri 1 Sumbawa mendapat kunjungan dari SLB Negeri 1 Kota Bima dan SLB Mutmainnah Kab. Bima. Seperti kegiatan-kegiatan sebelumnya, SLB Negeri 1 Sumbawa memperlihatkan kegiatan pembelajaran mulai dari jenjang SDLB hingga SMALB. Untuk jenjang SDLB, difokuskan kepada Program Khusus sedangkan untuk jenjang SMPLB dan SMALB difokuskan kepada keterampilan /vokasi.
Adapun keterampilan Vokasi yang ditunjukkan adalah Tata Kecantikan membuat, Tata Boga, Tata Busana, IT, Massase, dan Pertanian. Setelah berkeliling, bapak/ibu guru dari SLB Negeri 1 Kota Bima dan SLB Mutmainnah Kab. Bima diajak ke ruang meeting untuk melihat video profil sekolah sembari menikmati hidangan berupa donat yang dibuat oleh siswa/siswi SLB Negeri 1 Sumbawa.
Meski merasa bahwa masih terlalu banyak kekurangan baik dalam kegiatan pembelajaran maupun sarana dan prasarana yg kami miliki, namun suatu kehormatan bagi kami SLB Negeri 1 Sumbawa ditunjuk sebagai tempat Study Tiru untuk SLB – SLB yang berada di Pulau Sumbawa. In Syaa Allah kami akan terus berbenah untuk menjadi menjadi yang lebih baik lagi kedepannya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *