Bantuan Media PromKes dari Yayasan Plan Internasional Indonesia

Hari ini (11/02/2021) Yayasan Plan Internasional Indonesia memberikan cukup banyak bantuan kepada SLB Negeri 1 Sumbawa. Pemberian bantuan dari Yayasan Plan Internasional Indonesia kepada SLB Negeri 1 Sumbawa sudah bukan yang pertama kalinya. Sejak beberapa tahun lalu Plan Indonesia selalu memberikan bantuan, menawarkan kerjasama, berkontribusi dalam kegiatan tertentu dan selalu memfasilitasi para difabel sesuai dengan kebutuhan masing-masing. Plan Indonesia selalu memiliki berbagai macam ide, cara, tips and trick serta solusi bagi penyandang disabilitas.

Bantuan tersebut berupa 1 buah kardus besar berisikan berbagai macam media promkes (promosi kesehatan) seperti tas ransel, rompi, topi, botol minuman, kaos, permainan ular tangga ukuran 3×3 meter serta 19 pigura berisikan slogan seputar menjaga kebersihan dan kesehatan lingkungan. Bantuan tersebut ditujukan kepada siswa terutama siswa yang aktif mengikuti kegiatan yang diadakan oleh Plan Indonesia.

Pigura dapat dipasang ditempat-tempat yang terbuka dan mudah terbaca oleh warga sekolah terutama siswa. Gambar yang terdapat pada pigura berisikan slogan-slogan yang berkaitan dengan kebersihan dan kesehatan lingkungan. Tas ransel warna hitam berjumlah 10 buah ditujukan bagi siapapun yang aktif mengikuti kegiatan Plan baik siswa maupun guru. Kemudian kaos olahraga berwarna hijau berjumlah 7 buah diberikan kepada 4 siswa yang mengikuti Training Online Peer Education, 1 Guru UKS, 1 Kepala Sekolah dan 1 operator kegiatan training. Tas berwarna biru berjumlah 4 buah diberikan kepada siswa yang mengikuti Training Online. Topi dan rompi berwarna biru berjumlah masing-masing 4 buah menjadi milik sekolah dan boleh dipinjamkan kepada siswa ketika ada kegiatan di sekolah maupun diluar sekolah terutama kegiatan yang berkaitan dengan sanitasi lingkungan. Permainan ular tangga berukuran besar menjadi milik sekolah yang dapat digunakan sebagai media pembelajaran sekaligus media bermain siswa di sekolah dan yang terakhir adalah botol minuman berjumlah 4 buah yang diberikan kepada siswa peserta training online. Semoga bantuan yang diberikan dapat bermanfaat bagi seluruh warga sekolah khususnya siswa. Terima kasih Yayasan Plan Internasional Indonesia, salam aksesibel !

1 thoughts on “Bantuan Media PromKes dari Yayasan Plan Internasional Indonesia

  1. Siti hadijah Balas

    Bismillah
    Alhamdulillah,,,,,Selamat unk LOUCHING WEBSITE SLBN 1 SUMBAWA ,,,semoga slbn kedepan jauh lebih baik,,,,semangat buat kita semua guru2 hebat n siswa yang luar biasa slbn 1 SUMBAWA ,,,,DAN selamat unk sekertaris Humas ibu IIN, yg sudah bekerja semaksimal mungkin,,,HEBAT.
    Terima kasih.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *